Rabu, 08 Juli 2009

7 Hal Merusak Kulit

7 HAL MERUSAK KULIT
Sejak lahir, Anda diberkati dengan kulit yang halus, cantik, dan tidak banyak masalah. Seiring Anda beranjak dewasa, hormon, kesalahan perawatan, polusi, air, dan banyak lainnya, mengganggu kecantikan kulit Anda. Apa saja yang bisa membuat kecantikan kulit yang sudah Anda miliki sejak lahir itu memudar? Berikut adalah tujuh kesalahan yang kita lakukan, yang bisa mencetus masalah pada kulit yang dibeberkan oleh para ahli kecantikan kulit.

1. Merokok. Banyak alasan orang merokok, dari menghilangkan rasa bosan atau asam di mulut, untuk iseng, menghabiskan waktu, dan lain-lain. Alasan untuk tidak berhenti merokok justru lebih banyak lagi. Padahal penyakit yang akan ditimbulkan oleh rokok sangatlah berbahaya. Bahkan pemerintah sedang berencana memasang foto kanker di bungkus-bungkus rokok. Jika Anda, para wanita, masih belum bisa berhenti merokok, berhentilah karena rokok akan membuat Anda tampil lebih tua. Ketika Anda merokok, Anda akan memutus kemampuan kulit untuk mendapatkan pasokan oksigen yang dibutuhkan. Tanpa oksigen optimal, sel kulit tak bisa memperbaharui diri. Hal ini akan mendorong proses kulit berkerut lebih cepat, merusak kulit, dan menahan perbaikan kulit. Selain kerutan yang akan jelas terlihat di sekitar bibir, kulit tubuh Anda pun akan makin terlihat kusam dan kehilangan elastisitasnya.

2. Menggunakan tanning bed. Saudara-saudara kita di bagian bumi lain yang memiliki kulit sangat pucat, tak jarang berusaha keras untuk bisa mendapatkan kulit yang kecoklatan. Dari berjemur di bawah sinar matahari hingga masuk ke tanning bed. Tanning bed adalah alat yang bisa membantu seseorang mendapatkan kulit kecoklatan, seperti efek setelah berjemur. Namun sayangnya, banyak pasien para ahli dermatologi justru mendapatkan melanoma, ketidaknormalan pigmen pada kulit akibat menggunakan tanning bed. Efek buruk tanning bed selama 10 menit sama dengan kerusakan kulit yang terjadi akibat seharian terkena paparan matahari tanpa pelindung. Disarankan, bagi Anda yang ingin mendapatkan kulit kecoklatan, gunakan saja lotion self tanner yang sudah banyak di pasaran atau cukup gunakan bronzer.

3. Efek matahari. Tanpa kita sadari, paparan sinar matahari sehari-hari akan menggerogoti kulit kita. Disarankan dengan sangat agar Anda menggunakan tabir surya, setidaknya dengan SPF 15 untuk kegiatan sehari-hari. Jika Anda berencana untuk berada di bawah matahari dalam waktu yang lama dan terik, disarankan untuk menggunakan SPF 30. Jangan mengira pakaian Anda bisa melindungi kulit Anda dari efek sinar matahari, karena baju setara dengan SPF 4 saja. Melindungi kulit dari efek matahari sehari-hari akan menghambat penuaan dini pada kulit (flek coklat pada kulit dan garis-garis halus), juga kanker kulit. Jangan lupa untuk melindungi mata Anda dari sinar UVA dan UVB, karena sinar tersebut bisa menimbulkan katarak, kebutaan, dan melanoma.


4. Tidak membersihkan makeup ketika tidur. Siapa yang belum mendengar nasihat yang satu ini? Membersihkan makeup sebelum tidur adalah peraturan utama untuk kulit sehat. Mengapa? Karena saat Anda tertidur lah kulit melakukan peremajaan dan perbaikan sel-selnya. Jika Anda tertidur masih mengenakan makeup, maka kulit akan sulit untuk bernapas dan mengambil oksigen. Ketika kulit mengalami kesesakan, proses pembangunan kolagen pada kulit akan terganggu. Saat ini terjadi, maka pori-pori yang tersumbat itu akan menjadi makanan bagi bakteri. Hasilnya? Tentu saja jerawat, komedo, bahkan pori-pori membesar.

5. Tidak berkonsultasi dengan dokter kulit. Oke, Anda lah yang paling tahu kondisi kulit sendiri. Tetapi, para dokter kulit ini belajar dan mendapatkan sertifikat untuk mengetahui tentang kulit. Memeriksakan kondisi kulit setahun sekali dapat mencegah penyakit yang bisa saja terjadi, misalnya kanker kulit. Begitu banyak flek pada kulit yang tak terlihat. Ketika Anda memeriksakan diri ke dokter secara rutin, Anda akan mendapatkan pencegahan lebih cepat. Ketika Anda mendapati adanya flek-flek atau tahi lalat yang mencurigakan, bisa segera ditangani.

6. Stres. Ketika pikiran dalam keadaan tertekan, maka otak akan menekan hormon kortisol keluar. Ini akan mengakibatkan banyak hal. Kortisol bisa mencuri cadangan darah dalam tubuh dan meningkatkan kadar gula dalam darah, yang ujung-ujungnya akan membuat tubuh tidak berfungsi secara normal. Tambahan lain, akan mengaktifkan kelenjar minyak pada wajah. Intinya, ketika Anda stres, kulit memiliki kemungkinan terbesar untuk berjerawat, kemungkinan terlihat kusam, dan pucat. Disarankan agar Anda melakukan kegiatan yang mengurangi stres, seperti mengatur nafas, melakukan yoga, atau berjalan setidaknya 15 menit per hari.

7. Begadang atau tidak tidur. Tentu Anda pernah mendengar tentang “beauty sleep”. Ya, seperti dijelaskan tadi, bahwa ketika tidur, sel-sel kulit melakukan peremajaan. Ketika tubuh mencoba bertahan untuk tetap terbangun pada jam tidur, otot-otot tubuh sudah terlalu lelah, mengakibatkan tubuh terlihat lemas. Tekanan darah pun menurun, yang akan membuat kulit terlihat kehilangan warna, sehingga membuat Anda cenderung membengkak, karena kekurangan sirkulasi darah. Maka, sangat direkomendasikan Anda tidur 8 jam sehari.

[ ... ]

Professional Make-Up Packages dari Mustika Ratu


Mustika Ratu sudah bukan lagi nama asing dalam industri kecantikan Indonesia. Untuk bisa terus mengikuti perkembangan dunia kecantikan secara global, Mustika Ratu terus mencari inovasi-inovasi dan perubahan. Salah satu cara yang mereka lakukan adalah dengan mengeluarkan produk-produk berkualitas internasional, salah satunya lini makeup bernama Moor’s Professional Make-Up. Yakni rangkaian produk makeup basic dan dekoratif dengan fungsi tambahan anti-aging, serupa dengan produk-produk internasional.
Untuk makin memanjakan pelanggannya, Mustika Ratu baru-baru ini memperkenalkan paket layanan tata rias bernama Professional Make-Up Packages. Paket ini didasari oleh permintaan konsumen untuk sebuah jasa profesional makeup artist di Taman Sari Royal Heritage Spa. I Made Tangkas, General Manager Taman Sari Royal Heritage Spa, menyatakan, “Kami merasa bahwa kami memiliki tenaga makeup artist berkualitas, juga produk-produk bagus. Lalu tercetuslah ide untuk menyatukannya.”
Professional Make-Up Packages ini merupakan sebuah paket yang mencakup layanan untuk mendandani konsumennya dengan produk-produk dari Moor’s dan didukung oleh para penata rias dari Tim Artistik Mustika Ratu. Para penata rias Mustika Ratu ini merupakan tenaga yang sering melayani penataan rias untuk artis-artis maupun presenter di beberapa stasiun televisi serta media cetak.
Ada pun paket-paket yang ditawarkan bisa disesuaikan dengan berbagai keperluan, seperti wedding makeup, glamour makeup, photo session, video shooting, cocktail makeup, dan natural makeup. Kisaran harga untuk memilih salah satu paket tersebut berkisar antara Rp 650.000,- – Rp 10.000.000,-. Layanan ini tersedia di Taman Sari Royal Heritage Spa Wahid Hasyim tiap hari Jumat – Minggu pukul 11.00 – 19.00. Layanan di luar jam-jam tersebut bisa dilakukan lewat perjanjian. Ingin membuat janji? Hubungi saja 021-314 3585.


[ ... ]

Tips Menghilangkan Noda Hitam di BawaH Mata

Tips Menghilangkan Noda Hitam Bawah Mata

Ketika harus tampil cantik, memiliki lingkaran hitam di bawah mata memang sangat mengganggu. Berbagai macam cara dilakukan untuk sekedar menghilangkan noda hitam yang membandel itu. Mungkin tips yang satu ini bisa membantu... Tak jarang juga banyak yang beralih ke aneka kosmetik yang sebenarnya memiliki efek negatif. Lingkaran hitam di bawah kelopak mata disebabkan oleh beberapa macam faktor, seperti kurang tidur, kelelahan atau penat dengan pekerjaan yang menumpuk yang berakibat menimbulkan stres, begitu pula bila terserang penyakit serta kekurangan nutrisi dan pola diet yang terlalu ketat.Untuk menghilangkan noda tersebut sebaiknya jangan terbuai dengan janji-janji iklan kosmetik. Ingatlah sebagai indera penglihat, mata memiliki syaraf yang sangat sensitif. Lebih baik gunakan produk-produk alami yang terbebas dari bahan kimia. Berikut beberapa bahan alami yang dapat mengurangi bayangan hitam di bawah kelopak mata, seperti yang dikutip dari her health and beauty dalam situs resminya:
Timun :Bersihkan dahulu wajah Anda dari polesan make up apapun bentuknya. Kemudian berbaringlah dan letakkan potongan timun yang telah terlebih dahulu didinginkan ke area sekitar kelopak mata. Setelah itu rilekslah beberapa saat sambil menggosokkan potongan timun dengan lembut. 15 menit kemudian bilaslah dan rasakan kesegaran alami yang timbul akibat efek timun tersebut. Kelembaban natural yang berasal dari timun bertindak sebagai penyembuh penyakit atau sebagai obat penguat. Timun memang memberikan pengaruh yang sangat baik bagi kesehatan, tak hanya untuk mengurangi lingkaran hitam atau noda lebam di mata, tapi juga dapat menghaluskan kulit wajah.
Es Batu : Jika Anda berada di bawah terik matahari dalam waktu yang cukup lama, mata Anda akan bekerja lebih ekstra dari biasanya sehingga membuat bayangan-bayangan hitam di bawah mata tampak lebih jelas. Selain akibat sinar ultraviolet, debu dan polusi juga dapat mengakibatkan iritasi pada mata. Coba saja diatasi dengan cara membersihkan wajah kemudian letakkan es batu sesuai ukuran mata yang telah dibungkus oleh kain tipis di mata. Rileks dan gosok-gosoklah dengan lembut. Manfaat dari terapi ini untuk menghilangkan noda mata akibat terbakar sinar matahari.
Labu Hijau : Sebagai pengganti timun, Anda juga dapat menggunakan labu hijau untuk mengurangi lingkaran hitam di bawah kelopak mata. Jus labu hijau ini juga diyakini dapat memberikan manfaat untuk menghaluskan serta mencerahkan kulit wajah. Lakukan secara rutin dan Anda akan terbebas dari bayang-bayang hitam tersebut.
Selain tips-tips yang telah dijabarkan di atas, ada pula penuntun umum untuk atasi bayangan hitam di bawah kelopak mata, seperti berikut ini:
* Tidurlah cukup waktu, usahakan untuk tidur lebih awal dari biasanya.* Gunakan sunscreen setiap hari untuk memberikan kelembaban alami.
* Minum air putih yang banyak untuk atasi kulit kering.* Biasakan untuk mengkompres mata dengan air dingin.
* Mengkonsumsi buah-buahan serta sayur mayur. Kekurangan zat besi ini merupakan salah satu penyebab noda hitam di bawah kelopak mata.
[ ... ]

4 manfaat Vitamin


pilihlah
Empat Vitamin Kecantikan Kulit.

Empat vitamin ini sangat berguna sebagai antioksidan dan menyehatkan kulit. Gunakan secara teratur untuk mendapatkan hasil terbaik.

VITAMIN A adalah Sumber antioksidan yang sangat kuat untuk mengusir radikal bebas dan racun. Juga efektif mengurangi kerut dan garis halus. Bagus untuk mencegah jerawat dan mengurangi produksi sebum.Dosis yang dianjurkan untuk mengatasi jerawat adalah 10.000 IU.

VITAMIN B KOMPLEKS untuk Memperbaiki sirkulasi dan metabolisme kulit. Penting juga untuk fungsi kekebalan tubuh dan produksi antibodi. Bagus untuk memerangi jerawat.

VITAMIN C adalah Antioksidan yang penting dalam penyembuhan luka karena membantu stabilisasi kolagen. Vitamin yang penting untuk membuat Anda terlihat cerah.Jika dioleskan secara topikal, vitamin C bagus untuk mengurangi garis halus dan keriput.

VITAMIN E sebagai Sumber antioksidan yang punya efek antiperadangan pada kulit. Jika dioleskan ke kulit bagus untuk memperbaiki kelembaban, kelembutan, dan melindungi kulit dari sinar yang merugikan.

[ ... ]

Kecantikan WaniTa Jepang


Rahasia Kecantikan Wanita Jepang


Siapa sih yang tidak mengenal kecantikan dan kemerduan suara burung bulbul? Di Jepang, burung ini sangat terkenal dan sangat disukai karena kedua hal tersebut. Tapi ternyata, tidak hanya hal itu saja yang bisa dinikmati dari seekor burung penyanyi ini, kotoran burung ini ternyata memiliki enzym alami yang sudah digunakan sebagai bahan perawat wajah selama berabad-abad.Kotoran burung bulbul ini merupakan kosmetik yang berharga di Jepang, dan dijual dengan nama Uguisu No Fun. Sejak jaman dulu, penampilan kulit cantik dan rambut indah wanita Jepang ternyata dibantu oleh produksi alami burung penyanyi cantik ini. Kotoran burung bulbul dalam bentuk bubuk halus tanpa bau ini dicampur dengan setengah sendok teh air hangat, yang kemudian di oleskan di wajah seperti bedak cair, untuk membentuk semacam pasta yang akhirnya dipakai seperti bedak. Hasilnya adalah semacam masker yang memberikan warna cerah dan halus, sehingga memberikan tampilan kulit yang lembut dan bercahaya.Masker ini dipakai dua kali dalam seminggu dan dibiarkan kering di wajah selama 20 menit sebelum akhirnya dibersihkan dari wajah. Kotoran burung ini akan mengelupas kulit mati dan memutihkan kulit karena adanya enzym guanine. Selama ini bahkan kotoran burung ini sering digunakan untuk membersihkan kimono berharga dari noda dengan hasil yang sangat efektif.
[ ... ]

Jumat, 03 Juli 2009

8 Resep kecantikan wanita dari belahan dunia

Jawaban Terbaik Belum di Pilih oleh Pembuka: 8 Resep Rahasia Kecantikan Wanita Dari Belahan Dunia
Sudah tidak dipungkiri lagi kalau wanita di seluruh dunia ini memiliki rahasia kecantikan yang merupakan kunci rahasia untuk mendapatkan kecantikan dari ujung rambut sampai ujung kaki. Biasanya resep kecantikan tersebut didapatkan secara turun temurun dan sudah diwariskan dari nenek moyang kepada generasi di bawahnya. Berikut ini adalah 8 resep kecantikan dari 8 negara yang teruji khasiatnya sejak ratusan tahun silam... Yunani: wanita Yunani sangat mendambakan kulit yang eksotis. Mereka melumuri seluruh tubuhnya dengan minyak dan melakukan pijatan lembut dengan menggunakan pasir pantai.Jepang: Biasanya Orang-orang Jepang sering memakan makanan yang sehat seperti rumput laut, nasi dan kacang kedelai. Mereka percaya bahwa makanan tersebut bisa membuat kulit menjadi sehat dan wajah akan terlihat lebih cantik.Inggris: Tidak membuang ampas teh yang telah di pakai merupakan kunci rahasia untuk menjaga lingkar mata tetap terlihat segar. Biasanya wanita Inggris tidak membuang ampas teh yang sudah dipakai, justru mereka menyimpannya di dalam lemari es. Saat terjadi iritasi mata, mereka baru menggunakan ampas teh tersebut, dan meletakkannya di atas pejaman mata untuk beberapa menit. Hasilnya? it's worked.Spanyol: Wanita Spanyol mempercayakan kelembutan jari jemarinya pada olive oil. Sebagai contoh, sebelum melakukan manicure, biasanya wanita Spanyol mencelupkan jari jemarinya ke dalam mangkuk yang sudah diberi olive oil dan perasan lemon. Dengan begitu akan mempermudah pengelupasan kutikula dan akan lebih mudah untuk membentuk kuku. Selain itu olive oil juga sering dipakai sebagai masker wajah, agar kulit wajah menjadi halus.Portugal: Wanita Spanyol mempercayakan kelembutan jari jemarinya pada olive oil. Sebagai contoh, sebelum melakukan manicure, biasanya wanita Spanyol mencelupkan jari jemarinya ke dalam mangkuk yang sudah diberi olive oil dan perasan lemon. Dengan begitu akan mempermudah pengelupasan kutikula dan akan lebih mudah untuk membentuk kuku. Selain itu olive oil juga sering dipakai sebagai masker wajah, agar kulit wajah menjadi halus.Amerika Latin: Untuk mencerahkan rambut, wanita Amerika Latin mempercayakannya pada buah alpukat sebagai masker rambut. Cukup dengan membelah buah alpukat menjadi dua bagian, lalu ambil bagian buah yang lembut untuk diolekan pada rambut. Setelah satu jam, bilas rambut yang sudah dimasker tadi dengan sampo dan kemudian oleskan conditioner untuk menutup kutikula rambut.Italia: Wanita Itali sering menggunakan olive oil untuk mencerahkan kelopak mata. Sedangkan untuk memutihkan gigi, daun kemangi menjadi andalan jitu.Polandia: Madu dipercaya bisa melembutkan bibir dan hal itu sudah dipercaya secara turun-temurun oleh wanita di Polandia
[ ... ]

Traditional Beauty


Dari jaman dahulu perawatan tubuh secara tradisional tidak pernah pudar dan berhenti walaupun mungkin saat ini sangat kurang di gunakan karena kurang praktis namun semakin hari semakin para ilmuan terus berusaha mencari jalan bagaimana dapat menggunakan produk natural dengan mudah dan gampang sehingga si pemakai akan mendapatkan hasil yg maksimal dan tanpa merusak kulit jika pemakaian dalam jangka panjang maupun terhenti.Di bali khususnya banyak produk perawatan kecantikan alami serta tempat2 melakukan perawatan tubuh yg kini terkenal dengan SPA…Perawatan yg ditawarkan juga macam2 seperti:

1. Massage:yaitu pemijatan yg dilakukan dengan denan menggunakan minyak beraroma yg dapat melancarkan peredaran darah maupun memberikan aroma yg baik untuk kulit dan juga pikiran….jenis2 massage juga bermacam-macam mulai dari traditional balinesse massage, stone massage, shiatsu, thai massage, herbal maaasage,ayurvedic massage dan juga deep tissue massage.

2. Body Scrub(Luluran) dan Body Mask (Masker):Baik dilakukan seminggu sekali untuk menghilangkan kotoran kulit serta menjaga kulita agar tetap cerah dan juga memberi nutrisi yg diperlukan kulit luar , ini anda bisa dapatkan tergantung jenis lulur yg anda gunakan

3. Aromatheraphy burner: Sangat baik untuk theaphy stress, dari aroma essential yg du bakar dalam mangkok burner akan dapat mempengaruhi kerja otak sehingga bisa merelaksasikan otak anda yg stress dan tegang. Bisa juga dipakai sekaligus untuk pengharum ruangan. Campurkan saja beberapa tetes essential oils dalam burner dan bakar dengan lilin dari bawah, ulangi sesering yg anda inginkan, untuk pilihan aroma ada banyak pilihan sesuai selera, bagi yg dalam keadaan stress dianjurkan untuk memilih aroma lavender maupun lemon grass Treatment ini bukan hanya buta wanita tapi juga bisa untuk seluruh anggota keluarga.

4. Ratus/Garba Wangi: Ini adalah perawatan khusus wanita untuk menghilangkan bau yg tidak sedap pada kewaniataan dan jg keputihan serta membuat ewanitaan anda keset….ada 2 cara penggunaaan ratus yaitu memakai sistim pengasapan maupun uap. Untuk penguapan sanagt praktis….anda bisa memasukkan ratus kedalam sbuah ember yang sudha diisi dengan air yg mendidih dan and abisa langsung duduk diatasnya selama 15 menit tanpa menggunakan pakain dalam sampai uap itu hilang.

5. Mandi Rempah:Bagi yang punya bathtub anda bisa memilih perawatan ini, cukup dengan merendam rempah mandi ini ke dalam air bathtub anda sebelum and amandi dan and abisa keringkan sesudahnya untuk bisa dipakai lagi sampai aroma dari rempah ini hilang. Fungisnya yaitu dapat menghilangkan aroma bau badan, menghilangkan lelah serta mengurangi stress yg berkepanjangan.

6. Mandi Garam: Hampir sama dengan permpah mandi tapi ini dapat melemaskan kulit serta menghaluskan kaki (tersedia dalam garam kaki) cukup anda berendam selama 15-20 menit sebelum anda mandi
[ ... ]
 

©2009 Beautiful Girls | by TNB